KPU DKI: Kampanye Berbau SARA Sah-sah Saja
Rabu, 01 Agustus 2012 – 14:49 WIB
"Jadi jangan sampai dengan situasi Ramadan ini terus orang nggak boleh ngomongin masalah agama karena menjelang kampanye, bukan itu maksud saya. Orang bisa bicara agama asalkan tidak mengandung unsur penghinaan, terhadap agamanya sendiri maupun agama orang lain," paparnya.
Suhartono juga menegaskan, setiap kandidat bebas berbicara di tempat-tempat ibadah. Pasangan cagub bisa dikatakan melakukan pelanggaran apabila berbicara di tempat ibadah untuk berkampanye.
"Iya, sesuai perundang-undangan dilarang menggunakan tempat-tempat ibadah untuk berkampanye, itu memang begitu rumusannya," pungkasnya.