KPUD Tapsel Juga Bermasalah
Senin, 22 Desember 2008 – 19:38 WIB
Untuk menjalankan tugas, KPUD Tapsel lantas membentuk kesekretariatan KPUD di Padang Lawas dan Padang Lawas Utara. Saat membentuk PPK dan PPS, dana untuk horor mereka juga belum jelas. Padahal, mereka punya tugas untuk pemutahiran data pemilih. "Karena persoalan SDM dan belum lancarnya soal dana, ada sejumlah penduduk yang belum terdaftar," ujar Fitri. Sidang dipimpin majelis hakim MK Moh Alim, dengan anggota Abdul Mukti Fajar dan Ahmad Sodiqi.
Jarak tempuh dari Padangsidempuan ke Padang Lawas yang memakan waktu berjam-jam juga menjadi salah satu sebab tidak optimalnya kinerja KPUD. "Apalagi anggota KPUD dibagi untuk menyelenggarakan pilkada di tiga daerah," ucap Fitri. Dia juga mengatakan, proses sosialisasi agar masyarakat mau datang ke PPS untuk mendaftar sebagai pemilih, juga sangat minim.