Krisis Terpa Formula 1
Karena Ban, Boikot Bayangi GP JermanSelasa, 02 Juli 2013 – 08:55 WIB
"Ini situasi yang sangat serius. Kami harus melakukan tindakan yang tentunya tanpa mengurangi rasa hormat pada Pirelli," kata Whitmarsh pada Autosport.
Menurut Whitmarsh, satu-satunya solusi yang harus segera diambil untuk mendapatkan jaminan tak terjadi lagi insiden yang sama, adalah memakai ban dengan spesifikasi tahun lalu. Hal yang sama juga disuarakan Team Principal Red Bull-Renault Christian Horner dan Team Principal Lotus Renault Eric Boullier.
Salah satu perbedaan besar dari ban musim 2012 dan musim ini adalah pada sabuk kerangka penyusun ban. Tahun lalu memakai Kevlar, sementara musim ini memakai serat baja.