Kroni Ben Ali Dibersihkan di Kabinet
Tapi, Ghannouchi Tetap Bertahan sebagai PMSabtu, 29 Januari 2011 – 22:21 WIB
Ghannouchi mengundurkan diri dari partai Ben Ali, RCD, pekan lalu. Langkah tersebut dia lakukan untuk menjauhkan diri dari citra sebagai "orang dekat" si diktator.
Ghannouchi menjabat perdana menteri sejak 1999. Dia berjanji mengundurkan diri setelah Tunisia berhasil menghelat pemilu demokratis untuk kali pertama. Dia menyatakan, pemilu akan dilaksanakan dalam waktu enam bulan ke depan. Namun, dia tidak pernah memastikan kapan tepatnya pemilu tersebut dihelat.
Rabu (26/1) Tunisia menerbitkan peringatan tangkap internasional kepada Ben Ali yang melarikan diri ke Arab Saudi pada 14 Januari lalu. Ben Ali diduga melarikan uang rakyat ke luar negeri dan mempunyai sejumlah properti yang dibeli dari uang negara. (cak/c10/ami)