Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KST Dukung Ganjar Bantu Renovasi Pangkalan Truk di Kabupaten Bogor

Senin, 22 Mei 2023 – 19:01 WIB
KST Dukung Ganjar Bantu Renovasi Pangkalan Truk di Kabupaten Bogor - JPNN.COM
Pemberian bantuan yang diberikan KST Dukung Ganjar di Kabupaten Bogor. Dok sukarelawan Ganjar.

Diketahui, kondisi MCK di pangkalan tersebut cukup memprihatinkan. Selain sudah sangat kotor, dindingnya juga hampir roboh karena dibangun dengan papan yang tipis.

Willy menuturkan KST akan terus menebar berbagai kegiatan bermanfaat di Bumi Pasundan. Dia mengaku sejak komunitas itu berdiri, hampir separuh Jawa Barat telah dikunjunginya.

"Kami akan terus kepada 26 kabupaten/kota di Jawa Barat. Kami sudah hampir setengahnya menjelajahi Jawa Barat. Ke depan kami akan ke Bandung memberikan bantuan ban untuk para sopir truk, lalu ke Cirebon kami bantu penerangan ke pul truk," kata dia.

Willy menyebut semua kegiatan yang digelar KST terinspirasi dari sosok Ganjar Pranowo yang selalu memberikan perhatiannya ke seluruh kalangan masyarakat, termasuk kalangan sopir truk.

"Karena sopir truk itu jarang banget dilirik, tetapi Bapak Ganjar sangat luar biasa, dia melirik dan memberikan perhatian ke sopir truk," pungkasnya. (cuy/jpnn)


Komunitas Sopir Truk Dukung Ganjar mengadakan renovasi tempat MCK di pangkalan truk yang ada di Kabupaten Bogor.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News