KTP Ganda 250 Ribu Orang, Berpotensi Ganggu Pemilukada 2012
Rabu, 03 Agustus 2011 – 09:15 WIB
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta Purba Hutapea, mengakui masih banyaknya KTP ganda ini. Jumlahnya berdasar data 250 ribu orang. Upaya mengatasi ini sudah dilakukan, melalui kegiatan sosialisasi dan imbauan. ’’KTP ganda masih tinggi di Jakarta,’’ ucapnya.
Diharapkan, setelah diterapkanya KTP Elektronik (e-KTP) jumlah KTP ganda semakin berkurang. Sehingga dalam Pemilukada 2012 mendatang, tidak akan ada kecurangan yang perlu ditakutkan terkait KTP ganda ini. ’’Dengan KTP elektronik jumlah KTP ganda diharapkan bisa dikurangi,’’ tandasnya. (wok/pes)