Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KTT ASEAN ke-42, Mendag: Penguatan ASEAN Sebagai Epicentrum of Growth

Kamis, 11 Mei 2023 – 22:37 WIB
KTT ASEAN ke-42, Mendag: Penguatan ASEAN Sebagai Epicentrum of Growth - JPNN.COM
Pertemuan bilateral Indonesia dengan Laos (9/5). Foto dok Kemendag

Puncak Pertemuan Tingkat Kepala Negara ASEAN dibuka Presiden RI Joko Widodo pada 10 Mei 2023 di Meruorah Convention Center, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

Salah satu hasil penting KTT ASEAN ke-42, khususnya di pilar ekonomi, adalah dukungan terhadap 16 capaian prioritas ekonomi yang diusung Indonesia tahun ini untuk memperkuat ASEAN sebagai pusat pertumbuhan (epicentrum of growth).

Dari keenam belas capaian prioritas ekonomi tersebut, tujuh di antaranya berada di bawah kewenangan Mendag sebagai Ketua dari ASEAN Economic Ministers (AEM).

Selain capaian prioritas ekonomi, hasil penting lainnya di bidang ekonomi adalah perkembangan implementasi ASEAN Economic Community Blue Print 2023, perkembangan Visi Masyarakat ASEAN Pasca-2025, dan pengembangan ekosistem kendaraan listrik di kawasan.

Pada pertemuan ini, Kepala Negara Timor Leste juga turut hadir dalam kapasitasnya sebagai negara observer.(adv/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Mendag Zulkifli Hasan turut mendampingi Presiden Jokowi pada pertemuan bilateral dengan PM Laos Sonexay Siphandone untuk membahas sejumlah kerja sama.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News