Kualitas Kesehatan Pekerja Ikut Meningkat Lewat Program Langit Biru
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Dewan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Nasional (DK3N) Arudji Wahyono menyambut baik Program Langit Biru (PLB) Pertamina.
Menurut Arudji, meningkatnya konsumsi Pertalite yang dibarengi penurunan penggunaan Premium, akan meningkatkan kualitas dan kesehatan udara.
Udara yang semakin bersih, pada akhirnya akan meningkatkan pula kualitas kesehatan masyarakat termasuk para pekerja.
“Lebih bagus. Pengaruhnya akan dirasakan pada masyarakat luas yang menghirup udara. Termasuk juga para pekerja di jalan, seperti pengemudi angkutan umum,” kata Arudji.
Kondisi ini diharapkan akan berdampak positif terhadap kesehatan dan produktivitas pekerja.
Karena itu, Arudji setuju dengan perpanjangan PLB Pertamina di berbagai daerah, termasuk Bogor, Depok, dan Sukabumi.
Apalagi, tingkat kepadatan lalu lintas di daerah tersebut cukup padat. Termasuk Bogor yang mempunyai jumlah angkutan umum sangat banyak.
“Sebaiknya memang dilanjutkan. Karena di jalanan, selain masyarakat umum juga banyak dilalui pekerja baik formal dan nonformal, seperti sopir angkutan yang juga bisa memanfaatkan langsung program tersebut,” jelasnya.