Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kurang Ajar! Pengusaha Sengaja Sebar Limbah Ayam di Tengah Jalan

Selasa, 18 Juli 2017 – 00:23 WIB
Kurang Ajar! Pengusaha Sengaja Sebar Limbah Ayam di Tengah Jalan - JPNN.COM
Limbah ayam potong yang dibuang di tengah Jalan Kopi Selatan Sampit, Senin (17/7). Foto: SERA DIYA/RADAR SAMPIT/JPNN.com

jpnn.com, KOTAWARINGIN TIMUR - Ulah seorang pengusaha ayam potong membuat berang warga Jalan Kopi Selatan, Sampit, Kotawaringin Timur, Kalteng.

Pasalnya, pengusaha tersebut membuang limbah ayam potong ke tengah jalan.

Sartika, warga sekitar mengatakan, limbah ayam potong yang dibuang di tengah jalan itu baru dilakukan kemarin (17/7).

Diduga pengusaha itu marah gara-gara ditegur warga karena membuang limbah ayam potong di tempat pembuangan sampah (TPS) yang seharusnya untuk sampah rumah tangga.

”Sudah sering diperingati. Terakhir saya tegur untuk tidak buang limbah ayam di sini, mereka malah sewot dan membalas bertanya, “kalau nggak buang di sini, terus dibuang di mana? Di sungai kah?” ucapnya sambil menirukan ucapan si pelaku pembuangan limbah ayam.

Dia menduga, pengusaha tersebut dendam dan marah akibat teguran warga, sehingga mereka menyebar limbah ayam itu ke tengah jalan. Hal tersebut membuat jalan di sekitar Kopi Selatan kotor dan kumuh.

”Di Baamang itu, saudara saya pengusaha ayam motong ayam ribuan ekor seharinya. Tapi, tidak ada limbahnya di bak sampah Baamang. Kenapa pengusaha yang di sini sampai berbuat begini? Meresahkan saja,” ujarnya dengan nada kesal.

Staf Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim, Reza, membenarkan adanya kejadian tersebut. Pihaknya menyayangkan hal tidak bertanggung jawab yang dilakukan oknum pemilik rumah pemotongan ayam itu.

Ulah seorang pengusaha ayam potong membuat berang warga Jalan Kopi Selatan, Sampit, Kotawaringin Timur, Kalteng.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News