Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Laboratorium Inseminasi Buatan Ternak Babi Diresmikan

Sabtu, 25 Februari 2012 – 11:18 WIB
Laboratorium Inseminasi Buatan Ternak Babi Diresmikan - JPNN.COM
TIMIKA – Laboratorium Inseminasi Buatan Ternak Babi yang dibangun atas kerjasama Yayasan Jayasakti Mandiri (YJM) dan Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK) yang berada di Kampung Utikini Baru, diresmikan Jumat (24/2). Peresmian laboratorium dilakukan oleh Kepala Bidang Produksi Peternakan Dinas Perkebunan dan Peternakan  Provinsi Papua, Matheus Koibur, SPT MM.

Acara peresmian Laboratorium Inseminasi Buatan Ternak Babi juga dihadiri Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Papua, Drh. Beny Pantiadi, Kepala Dinas Peternakan, Perkebunan dan Tanaman Pangan Kabupaten Mimika, Ir. Jhon Wicklif Tegai, MM, Vice President Community Relationship PT Freeport Indonesia (PTFI), Demianus Dimara, Ketua Yayasan Jayasakti Mandiri, Devia Mom, Wakil Sekretaris Eksekutif III LPMAK, Yohanes Arwakon, dan pengelola Laboratorium serta karyawan YJM.

Peresmian laboratorium tersebut ditandai dengan pengguntingan pita oleh Kepala Bidang Produksi Peternakan Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Papua, Matheus Koibur, SPT MM, selanjutnya pembukaan pintu laboratorium. Kunci pintu laboratorium kemudian diserahkan kepada Ketua Yayasan Jayasakti Mandiri, Devia Mom.

Sebelum peresmian laboratorium, Ketua Yayasan Jayasakti Mandiri, Devia Mom dalam sambutannya mengatakan inisiatif untuk membangun laboratorium tersebut didasarkan pada kebutuhan masyarakat akan pembibitan babi yang dianggapnya masih menemui banyak kendala atau masih terdapat kekurangan.

TIMIKA – Laboratorium Inseminasi Buatan Ternak Babi yang dibangun atas kerjasama Yayasan Jayasakti Mandiri (YJM) dan Lembaga Pengembangan Masyarakat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close