Lagi, 61 Imigran Afganistan Diamankan
Senin, 16 November 2009 – 11:21 WIB
Direktur Polair Polda NTT, Kombes Pol A. R. Lubis melalui Kasie Ops Kompol Bayu, Minggu kemarin, mengatakan 61 imigran gelap asal Afganistan tersebut diamankan karena tidak mempunyai dokumen lengkap. Bahkan, tidak mengantongi data identitas diri. "Mereka mengaku tidak aman di negaranya sehingga ingin mencari suaka ke Australia. Mereka ditangkap di perairan Pulau Ndao di Kabupaten Rote Ndao," ungkap Bayu.
Dia menjelaskan, dengan menggunakan empat unit kapal, aparat kepolisian bergerak cepat dan mengejar KM Sinar Jaya yang ditumpangi 61 imigran tersebut. Saat diamankan, KM Sinar Jaya sudah mengarah ke selatan hendak menuju Australia. Menurut Bayu, KM Sinar Jaya ditumpangi para imigran dari Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Rute perjalanan imigran tersebut dari Afganistan ke Malaysia dengan pesawat.