Lagi-Lagi Lion Air Minta Maaf...
Minggu, 22 November 2015 – 21:28 WIB
jpnn.com - JAKARTA - PT Lion Air meminta maaf pada penumpangnya atas delay panjang yang terjadi pada Sabtu (21/11) kemarin.
Para penumpang rute Jakarta-Makassar dengan nomor penerbagan JT 898, harus menunggu selama enam jam dari jadwal sebenarnya.
Direktur Umum Lion Air Edward Sirait menjelaskan, delay terjadi karena miskordinasi saat pergantian pesawat.
"Kami melakukan pergantian tipe pesawat dari narrow body menjadi wide body. Namun dalam proses mengurus izin penerbangannya telah terjadi miskoordinasi di internal," kata Edward, Minggu (22/11).
Gara-gara miskoordinasi itulah, jadwal penerbangan jadi meleset. (chi/jpnn)