Lagu Karya Hendropriyono Mengalun di Kampung Melayu
Kader PKPI DKI Gelar Aksi Simpatik di Lokasi Bekas Bom Bunuh Dirijpnn.com, JAKARTA - Kader-kader Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) menggelar aksi simpatik berupa tabur bunga dan doa bersama di dekat lokasi bekas bom Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur, Minggu (28/5). Aksi para kader partai pimpinan AM Hendropriyono itu sebagai bentuk penolakan atas aksi terorisme.
Aksi tabur bunga itu juga dihadiri keluarga almarhum Bripda Ridho Setiyawan dan Bripda Taufan Tsunami. Selain itu, ada pula keluarga dari korban loka-loka yang ikut aksi tersebut.
Selain tabur bunga dan doa bersama, aksi simpatik itu juga diisi dengan menyanyikan lagu-lagu karya Hendropriyono antara lain Kami Tidak Takut, Diriku Ini Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika, serta Penghargaan Untukmu. Mantan kepala Badan Intelijen Negara (BIN) itu memang aktif menulis lagu untuk menyuarakan nasionalisme dan melawan terorisme.
Ketua Dewan Pimpinan Prvinsi (DPP) PKPI DKI Jakarta Miky Barrito Putra mengatakan, pihaknya mengutuk keras setiap aksi terorisme dan radikalisme di NKRI. Aksi simpatik yang diikuti keluarga korban teror bom Kampung Melayu itu juga sebagai perlawanan dan pembuktian bahwa mereka tidak takut pada terorisme.
"Kami mendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla dan Polri untuk menindak tegas setiap aksi terorisme," kata Miky di sela-sela aksi PKPI di Terminal Kampung Melayu.
Miky juga mengajak masyarakat untuk mendoakan para korban serta memberikan dukungan kepada para keluarga korban. Menurutnya, masyarakat perlu menguatkan para keluarga korban.
“Kami buktikan bahwa mereka tidak sendiri. Kami peduli kepada mereka dan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya," kata Miky.
Lebih lanjut Miky mengajak masyarakat untuk tak takut pada terorisme. Menurutnya, masyarakat harus bersatu dan kompak melawan radikalisme.