Laksamana Siwi Luncurkan Tampilan Terbaru Website TNI AL
jpnn.com, JAKARTA - Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji meluncurkan tampilan terbaru website TNI Angkatan Laut. Website TNI AL ini merupakan sarana informasi dan komunikasi yang penting untuk prajurit TNI AL dari tingkat Pos Angkatan Laut (Posal) sampai dengan Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal).
“Dengan kehadiran Website TNI AL ini tentunya dapat memberikan informasi atau pengetahuan yang terbaru mengenai berita TNI Angkatan Laut dari seluruh Indonesia sehingga dapat mencerdaskan bangsa Indonesia sebagai bangsa maritime,” kata Kasal Laksamana Siwi di sela-sela acara Rapim TNI AL Tahun 2020 di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (30/1).
Website TNI Angkatan Laut ini dikelola oleh Dinas Penerangan Angkatan Laut (Dispenal) dan Dinas Informasi dan Pengolahan Data TNI AL (Disinfolahtal). Tampilan terbaru Website TNI AL ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan website yang lama, antara lain memiliki tampilan halaman lebih menarik dan elegan, desain lebih hybrid, resolusi gambar higher resolution, loading website lebih cepat dan ringan, menggunakan teknologi web terkini.
Selain itu juga terdapat tambahan fitur JJM Radio, JJM TV, koleksi foto, video, E-Book, serta font lebih menarik dan mudah dibaca serta konten berita lebih informatif.(fri/jpnn)