Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Langkah Grup MIND ID Memajukan UMKM hingga di Kancah Internasional

Selasa, 15 Agustus 2023 – 18:18 WIB
Langkah Grup MIND ID Memajukan UMKM hingga di Kancah Internasional - JPNN.COM
Dalam kesempatan Hari UMKM Nasional 2023 di Surakarta, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut mengunjungi booth Anggota Grup MIND ID. Foto: dok MIND ID

Selain itu, MIND juga mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya pada poin delapan yakni pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi terutama untuk ekonomi lokal agar lebih mandiri dan tidak bergantung pada keberlangsungan operasional pertambangan.

Program Tanggung Jawab Sosial (TJSL) masyarakat berbasis UMKM ini terus kami kembangkan hingga setiap mitra binaan bisa memiliki kesempatan untuk naik kelas melalui salah satu program kami yakni MINDTrepreneur.

"Tidak hanya bantuan modal saja yang kami berikan kepada mitra binaan UMKM melainkan fasilitas pendampingan dalam pengelolalan dan pengembangan bisnis setiap mitra binaan," tutur Heri.

Dalam kesempatan Hari UMKM Nasional 2023 di Surakarta, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut mengunjungi booth Anggota Grup MIND ID. Ganjar mengungkapkan, kemasan dari salah satu produk mitra binaan MIND ID cukup bagus dan dikemas secara menarik.

“Ini salah satu UMKM binaan MIND ID. Wah, kemasannya bagus ya,” ucap Ganjar.

MIND ID memang tidak hanya memberikan pendanaan dan perluasan pasar terhadap UMKM binaan, tetapi juga pendampingan langsung terhadap para pelaku UMKM.

Dalam kegiatan tersebut, salah satu Anggota Grup MIND ID, PT Timah Tbk mengenalkan produk mitra binaannya. Sebanyak lima mitra binaan PT Timah ikut menjajakan produk mereka dalam Gerakan Nasional BBI dan BBWI di Palu dan Hari UMKM Nasional 2023 yang dilaksanakan di Surakarta, Jawa Tengah.

Produk yang mejeng di helatan BBI dan BBWI serta acara peringatan Hari UMKM Nasional 2023 merupakan produk unggulan milik mitra binaan anggota Grup MIND ID PT Timah Tbk. Produk tersebut menjadi ciri khas Provinsi Bangka Belitung yang notabene merupakan bagian dari wilayah operasi Grup MIND ID. (mcr10/jpnn)

Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf mengatakan pihaknya hingga kini sudah memiliki lebih dari 12 ribu mitra binaan, 301 mitra tercatat sudah naik kelas

Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close