Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Larry Ellison, CEO Bergaji Tertinggi

Kamis, 11 Desember 2008 – 21:11 WIB
Larry Ellison, CEO Bergaji Tertinggi - JPNN.COM
WASHINGTON - Chairman dan Chief Software Architect (CSA) Microsoft Corp. Bill Gates sejauh ini memang tercatat sebagai orang terkaya di dunia menurut majalah bisnis Forbes. Tapi, predikat CEO (chief executive officer) bergaji tertinggi di AS justru diraih Larry Ellison.

Itulah hasil survei The Corporate Library, sebuah firma riset korporasi, atas gaji para eksekutif puncak, yang diumumkan Selasa (9/12). Ellison, 64, CEO Oracle Corporation berada di posisi teratas setelah menerima total kompensasi USD 192 juta (sekitar Rp 2,112 triliun dengan kurs Rp 11.000 per USD) tahun lalu.

Ellison, yang juga pendiri raksasa bisnis software di Silicon Valley itu, memperoleh gaji pokok USD 1 juta (sekitar Rp 11 miliar) tahun lalu. Penghasilannya yang lain berasal dari opsi saham senilai sekitar USD 181 juta (sekitar Rp 1,99 triliun).

Pria kelahiran Manhattan, New York, pada 17 Agustus 1944 tersebut saat ini memiliki 22,59 persen saham Oracle. Kepemilikan sahamnya ditaksir senilai USD 20 miliar-USD 25 miliar. Dia juga tercatat sebagai orang terkaya ke-14 di dunia versi majalah Forbes pada 29 Agustus lalu. Ellison juga menjadi orang terkaya ketiga di Amerika dengan harta senilai USD 27 miliar (sekitar Rp 297 triliun).

WASHINGTON - Chairman dan Chief Software Architect (CSA) Microsoft Corp. Bill Gates sejauh ini memang tercatat sebagai orang terkaya di dunia menurut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA