Lebih Banyak Penderita AIDS Belum Terdata
Jumat, 10 Juni 2011 – 11:38 WIB
Yang sudah terjangkit virus kata Musadar, pihaknya melakukan upaya-upaya penanganan berupa pengobatan. Namun orang-orang yang bakal terjangkit, itu yang ditakutkan. Selaian pembekalan ilmu agama, hal terpenting yang harus dilakukan untuk mengantisipasi tumbuh suburnya ksus HIV-AIDS kata Musadar bisa dilakukan melalui pendekatan persuasif dalam rumah tangga. Nah, itu peran orang tua dalam pendidikan anak.
Yang sudah terjangkit, tetap diberikan advokasi dan pendampingan. Satu hal yang harus diingat tegas Musadar, virus yang sudah didap seseorang, jangan sampai dijangkitkan ke orang lain.
Ketika disinggung mengenai keberadaan tempat hiburan malam, pasangan Asrun itu mengatakan, terlalu dini jika tingginya kasus HIV di Kendari, dikaitkan dengan hal itu. Namun, ia tetap berharap, seluruh warga Kota Kendari bisa melakukan tindakan antisipasi agar tidak terjangkit virus mematikan itu. (fya/awa/jpnn)