Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lebih Mengenal Indonesia Justru Ketika Berada di Luar Negeri

Selasa, 07 Mei 2019 – 16:00 WIB
Lebih Mengenal Indonesia Justru Ketika Berada di Luar Negeri - JPNN.COM
Lebih Mengenal Indonesia Justru Ketika Berada di Luar Negeri Photo: Alat musik harmonika dari Tanjung Sakti, Provinsi Sumatera Selatan. (Foto: Sastra Wijaya)

Yang unik dalam penampilannya, tari Sigeh Pengunten ini diiringi oleh perangkat musik bernama Talo Balak.

Perangkat Talo Balak yang dimiliki oleh Monash University ini merupakan satu-satunya perangkat yang berada di luar Indonesia.

Selain tari dari provinsi Lampung, juga ditampilkan tari dan musik dari Kalimantan Timur.

Rayhan Sudrajat seorang mahasiswa S2 asal Indonesia memainkan alat musik Sape mengiringi istrinya Rima Sudrajat membawakan dua tarian yaitu Tari Enggang, dan Tai Leleng.

Acara kemudian ditutup dengan tari dan musik dar Betawi, dan Flores, yang menampilkan Ondel-Ondel dan Goyang Maumere.

Para penari yang tampil adalah warga Indonesia yang tinggal di Melbourne yang tergabung dalam kelompok seni Lenggokgeni.

Pameran alat musik dan artefak langka asal Indonesia kebanyakan adalah koleksi dari Prof Margaret Kartomi yang sudah selama 40 tahun terakhir melakukan berbagai penelitian mengenai musik Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close