Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

LG Rajai Pasar Elektronik

Kamis, 24 Maret 2011 – 13:07 WIB
LG Rajai Pasar Elektronik - JPNN.COM
JAKARTA - Produk LG disebut merajai pasar elektronik di Indonesia. Hal itu setidaknya seperti diungkapkan oleh Grace Maringka, Senior Account Manager GfK Indonesia, dalam konferensi pers hasil risetnya, Kamis (24/3), di Hotel Nikko, Jakarta.

Berdasarkan hasil riset di 2010, GfK disebutkan telah mengidentifikasi tujuh tipe produk yang mengkontribusikan sebagian besar peningkatan pendapatan industri elektronik, dibandingkan tahun sebelumnya. Smart Phone dan Panel TV menduduki peringkat 1 dan 2, yang berdasarkan analisa GfK, didorong oleh pembelian replacement, di mana orang yang sudah memiliki mobile phone dan TV meng-upgrade barang mereka dengan yang lebih baik. Sementara di sisi lain, pertumbuhan pasar dari lima tipe produk berikutnya yang merupakan produk elektronik rumah tangga (major domestic appliances), didorong oleh pasar pengguna baru.

Sepanjang 2010, menurut Grace lagi, GfK juga telah melakukan penilaian terhadap produk-produk elektronik yang beredar di pasaran. Hasilnya, air conditioners dimenangkan oleh LG, cameras-compact dimenangkan Canon, camera DSLR dipegang Canon, serta camcorders oleh Sony. Lalu, untuk DVD Bluray players dimenangkan LG, home theatre systems juga dipegang LG, microwave ovens oleh Sharp, mobile & smartphones oleh Nokia, mobile Pcs dimenangkan Acer, monitors LCD dipegang LG, serta multifunctions devices dipegang HP. Berikutnya, panel TV-LCD dimenangkan juga oleh LG, radio recorders dipegang Polytron, refrigators dipegang LG, single functions printers oleh Canon, serta washing machines juga dipegang LG.

"Inovasi dari teknik pemasaran akan memainkan peranan penting di masa mendatang, seperti yang sudah terjadi di industri telekomunikasi. Di mana kompetisi tidak hanya terbatas di sisi desain dan fitur, tetapi juga pada konten," terang Grace pula.

JAKARTA - Produk LG disebut merajai pasar elektronik di Indonesia. Hal itu setidaknya seperti diungkapkan oleh Grace Maringka, Senior Account Manager

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close