Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Libur Akhir Tahun, Ada Destinasi Wisata Instagramable dan Hits di Pangandaran

Rabu, 02 Desember 2020 – 21:42 WIB
Libur Akhir Tahun, Ada Destinasi Wisata Instagramable dan Hits di Pangandaran - JPNN.COM
Ridwan Kamil saat meninjau titik-titik wisata Pantai Pangandaran, Kamis (11/6). Foto: ANTARA/Humas Pemprov Jabar

Sudah puas menjelajahi pantainya, Anda kini bisa berpetualang menelusuri Sungai Cijulang. Ada satu tempat yang terkenal di kalangan wisatawan yang datang ke Pangandaran, yaitu Green Canyon.

Penduduk setempat mengenal tempat wisata ini dengan sebutan Cukang Taneuh atau Jembatan Tanah. Anda bisa menelusuri Sungai Cijulang dengan perahu.

Akhir perjalanan destinasi wisata di Pangandaran ini, Anda akan disuguhi pemandangan eksotis, tebing-tebing hijau dan jembatan alami di tengah-tengah sungai.

Anda juga bisa memacu adrenalin lewat Body Rafting di Green Canyon Pangandaran ini. Tarifnya hanya Rp 150.000 sampai Rp 250.000 per orang.

Body Rafting adalah aktivitas seperti halnya arum jeram, namun hanya mengandalkan pelampung dan tubuh sendiri, tanpa perahu.

Jangan khawatir keamanannya, karena ada pemandu profesional yang akan mendampingi Anda.

Alat-alat keselamatan pun tersedia lengkap. Itulah destinasi wisata di Pangandaran yang bisa Anda kunjungi saat liburan akhir tahun nanti.

Karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, pastikan Anda mematuhi protokol kesehatan, pakai masker, jaga jarak, dan rajin cuci tangan dengan sabun ya. (flo/jpnn)

Ada banyak tempat yang hits dan Instagramable yang bisa dikunjungi di Pangandaran.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close