Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lihatlah Suasana di Lapas Ini, Sungguh Memprihatinkan

Senin, 13 Maret 2017 – 01:53 WIB
Lihatlah Suasana di Lapas Ini, Sungguh Memprihatinkan - JPNN.COM
Para narapidana harus berdesak-desakan dalam sel akibat overload jumlah hunian di Lapas Kelas II B Sampit. FOTO: LAPAS SAMPIT FOR KALTENG POS

"Kami minta kerelaan di antara warga binaan mengatur sendiri. Bagaimana mereka menyepakati dengan keterbatasan yang ada, agar bisa saling tolong-menolong dalam keterbatasan," tegasnya.

Secara kemanusiaan, pihaknya membangun aspek spiritual untuk pegawai dan WBP.

Yakni, dengan gerakan cinta ibadah, seperti salat wajib berjemaah, khataman Alquran, yasinan, puasa sunnah, belajar mengaji dan lainnya.

"Dari aspek bangunan, yang bisa kami lakukan adalah mengajukan usulan anggaran kepada pemerintah pusat. Yang kondisinya sudah sangat kritis kami berharap kepada pusat untuk memprioritaskan pemberian anggaran untuk itu," tutupnya.

Sementara itu, Kalapas Kelas IIB Sampit Muhammad Khaeron menjelaskan, napi membeludak karena lapas itu mencakup tiga kabupaten.

Yakni Kotawaringin Timur, Seruyan, dan Katingan.

"Selain kelebihan penghuni dalam lapas, juga memprihatinkan retaknya tembok keliling Lapas Sampit saat ini. Cuma ditahan kayu galam sebagai penyangga agar tidak roboh," ungkap Khaeron. (alh/c3/top)

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit mengalami overload yang sangat parah.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   lapas 
X Close