Lima Hotel BUMN di Bali Segera Direnovasi
Jumat, 14 Mei 2010 – 17:24 WIB
JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan segera merenovasi lima hotel di Bali yang berada di bawah PT Hotel Indonesia Natour (Inna Grup). Kelima hotel itu adalah Hotel Inna Gran Bali Beach Sanur, Inna Kuta, Inna Puti Bali, Inna Sindhu, serta Inna Bali. Hal tersebut dikatakan Menteri BUMN, Mustafa Abubakar kepada wartwan di Kantornya, Jumat (14/5). Dia mengatakan bahwa anggaran yang diperlukan untuk merenovasi setiap satu hotel sekitar Rp 160 hingga 170 miliar. Karenanya renovasi akan dilakukan secara bertahap.
"Belum lama ini saya berkunjung ke Bali untuk memantau hotel milik BUMN di sana. Setelah diamati, hotel tersebut memang harus mendapat perbaikan yang signifikan. Di antara lima hotel itu yang pertama kali mendapatkan perbaikan kemungkinan Inna Puti Bali, kemudian baru menyusul empat hotel lainnya," ucap Mustafa.
Renovasi, lanjut Mustafa, doprioritaskan pada ruangan dan berbagai fasilitas hotel. "Dengan adanya perbaikan terhadap kelima hotel tersebut, tentunya bisa meningkatkan persaingan dengan hotel-hotel lain di luar milik BUMN," ujarnya.
JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan segera merenovasi lima hotel di Bali yang berada di bawah PT Hotel Indonesia Natour
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Produk
Winn Gas Luncurkan Produk Inovasi Terbaru, Ibu-Ibu Pasti Suka
Jumat, 10 Januari 2025 – 20:44 WIB - Bisnis
Lewat Cara ini SIG Dukung Inisiatif Kementerian BUMN Mewujudkan Asta Cita
Jumat, 10 Januari 2025 – 20:41 WIB - Bisnis
Menteri PPPA Ingin Tingkatkan Taraf Hidup Perempuan
Jumat, 10 Januari 2025 – 20:19 WIB - Bisnis
Bank Mandiri Promosikan Sektor IT ke Investor Hong Kong
Jumat, 10 Januari 2025 – 19:57 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
Jumat, 10 Januari 2025 – 19:26 WIB - Gosip
Putri Nikita Mirzani: Mohon Maaf, Saya Enggak Bangga Punya Ibu Kontroversial
Jumat, 10 Januari 2025 – 20:11 WIB - Humaniora
RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran
Jumat, 10 Januari 2025 – 21:27 WIB - Olahraga
PSS Sleman Vs Persebaya; Pemain Kunci Diwaspadai
Jumat, 10 Januari 2025 – 19:40 WIB - Pilkada
Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK
Jumat, 10 Januari 2025 – 19:40 WIB