Listrik Alternatif dari Limbah Terasi
Senin, 18 Maret 2013 – 07:48 WIB
Selanjutnya, katanya, untuk membuktikan limbah cair terasi memiliki potensial yang lebih tinggi pada sistem MFC seri, maka dilakukan pengukuran limbah cair tahu, pada sistem MFC seri sebagai pembanding.
“Hasil uji menunjukkan limbah cair tahu, menghasilkan beda potensial sebesar 0.788 Volt. Nilai ini menunjukkan, pada sistem MFC seri menghasilkan beda potensial, yang lebih rendah dibandingkan limbah cair terasi,” terangnya.
Dari hasil penelitian, kata dia, menunjukkan bahwa dari konsorsium mikroba, yang terdapat pada limbah cair, di dominasi oleh Bacillus subtilis. Sistem MFC dengan rangkaian seri mampu menghasilkan beda potensial lebih tinggi dibandingkan paralel dan sepasang.