Lokasi Kapal RI Belum Terdeteksi
20 WNI Masih Disandera Perompak SomaliaMinggu, 20 Maret 2011 – 13:40 WIB
JAKARTA - Hingga hari ketiga penyanderaan Kapal Kargo berbendera Indonesia MV Sinar Kudus oleh Bajak Laut Somalia, pemerintah masih belum bersikap. Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) belum mendapat update kepastian keberadaan kapal tersebut. Walaupun begitu, Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa mengatakan saat ini pihaknya terus menjalin komunikasi informal dengan pemerintah setempat. "Kami sedang bekerjasama dengan pemilik kapal untuk menghimpun data seluruhnya, bagaimana kondisinya, dan kami masih berkoordinasi untuk mengetahui lokasi kapal," ujar Marty dalam jumpa pers di kantor Kemenlu, Jalan Pejambon, Jakarta, Sabtu (19/3) petang.
Kapal berbendera Indonesia, MV Sinar Kudus dibajak 50 perompak Somalia. Lokasi kapal milik PT Samudra Indonesia dan 20 anak buah kapal tersebut WNI tersebut belum diketahui. Marty mengatakan, ini bukan kalli pertama ABK Indonesia disandera perompak. Namun, dia berharap upaya koordinasi ini membuahkan hasil. "Tentu keselamatan mereka kami utamakan," kata dia.
Perompak diperkirakan membajak MV Sinar Kudus sekitar 320 mil timur laut Pulau Socotra pada Rabu (16/3) pagi. Perompak juga belum menyampaikan permintaan tebusan. Tapi informasi yang diperoleh 20 ABK dalam keadaan selamat. PT Samudera Indonesia Tbk juga telah mengonfirmasi hal itu dan menyatakan bahwa satu kapal general cargo yakni MV Sinar Kudus berbendera Indonesia memang sedang dalam perjalanan dari Pomalaa, Sulawesi Selatan menuju Rotterdam, Belanda.
JAKARTA - Hingga hari ketiga penyanderaan Kapal Kargo berbendera Indonesia MV Sinar Kudus oleh Bajak Laut Somalia, pemerintah masih belum bersikap.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kaltara
Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
Selasa, 26 November 2024 – 08:00 WIB - Pilkada
Heboh Insiden Carok Pendukung Cabup, Brimob Hingga Marinir Dikerahkan ke Sampang
Selasa, 26 November 2024 – 06:19 WIB - Liga Indonesia
Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
Selasa, 26 November 2024 – 05:47 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Selasa (26/11), Lengkap!
Selasa, 26 November 2024 – 05:37 WIB - Dahlan Iskan
Doktor TK
Selasa, 26 November 2024 – 07:42 WIB