Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Longsor Terjang Lima Rumah Warga di Lombok Utara

Senin, 23 Februari 2009 – 16:58 WIB
Longsor Terjang Lima Rumah Warga di Lombok Utara - JPNN.COM
JAKARTA - Sedikitnya lima buah rumah warga di Dusun Buami, Desa Bentek, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara (KLU), NTB, rusak akibat diterjang tanah longsor.

''Longsor terjadi akibat hujan lebat yang menyebabkan tanah pegunungan runtuh dan menimpa rumah warga di desa setempat,'' kata Suharman, anggota Pol PP Kecamatan Pemenang saat dihubungi JPNN, Senin (23/2).

Akibat adanya lima rumah warga yang menjadi korban longsor itu, puluhan Kepala Keluarga (KK) penduduk Bentek yang bermukim di bawah gunung itu segera mengungsikan diri ke rumah keluarga terdekat, karena khawatir akan longsor susulan. ''Para korban longsor itu kini diungsikan ke rumah-rumah keluarga terdekat sementara menunggu bantuan pemerintah untuk perbaikan rumahnya,'' ungkap Suharman.

Dijelaskannya, masyarakat sebenarnya sudah dihimbau oleh pemerintah setempat agar tidak membuat rumah di bawah gunung yang rawan bencana alam termasuk longsor. Namun mereka tidak mau menghiraukan imbauan itu. Malah, banyak yang ngotot membangun rumah. Begitu ada longsor, baru masyarakat menyesal.

JAKARTA - Sedikitnya lima buah rumah warga di Dusun Buami, Desa Bentek, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara (KLU), NTB, rusak akibat diterjang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close