Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

LPKR Meraih Sejumlah Penghargaan, Bukti Pengakuan terhadap Inovasi Perusahaan

Senin, 09 November 2020 – 11:38 WIB
LPKR Meraih Sejumlah Penghargaan, Bukti Pengakuan terhadap Inovasi Perusahaan - JPNN.COM
Suasana Lippo Mall Puri yang buka kembali saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi, Jakarta, Senin (15/6). Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Berbagai inovasi dan pembangunan properti yang dilakukan PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berbuah manis.

LPKR sebagai pengembang terbesar, terpercaya dengan jumlah proyek properti terbanyak di Indonesia, menyabet berbagai award pada ajang PropertyGuru Indonesia Property Awards 2020.

Dalam ajang acara penghargaan yang disiarkan secara global pada 5 November, LPKR meraih award untuk kategori Best Mixed Use Developer and Best Condo Development (Indonesia) untuk proyek properti Orange County.

Selain kemenangan di kategori terjangkau, PT Lippo Karawaci Tbk menang atas pengembangan kota mandiri Lippo Village dan proyek smart office/home office SOHO Flex /Space.

Sementara itu, anak usaha LPKR yakni PT Lippo Cikarang Tbk meraih kemenangan untuk pengembangan perumahan Waterfront Estates.

LPKR juga meraih Penghargaan Best Affordable Condo Development melalui proyek properti Embarcadero.

CEO LPKR John Riady menyampaikan, award tersebut menjadi bukti bahwa inovasi yang dihadirkan perusahaan, mampu diterima oleh masyarakat luas, sekaligus juga diapresiasi oleh khalayak global, dan berbagai lembaga di sektor properti yang kredibel.

"LPKR akan terus menghadirkan proyek properti sesuai kebutuhan masyarakat dan juga memberikan kualitas terbaik dari setiap proyek properti yang dikelola perusahaan," ucap John, dalam Siaran Pers, Senin (9/11).

Meraih sejumlah penghargaan, LPKR akan terus menghadirkan proyek properti sesuai kebutuhan masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News