Lucinta Luna itu Perempuan di Mata Hukum, Ini Buktinya
jpnn.com, JAKARTA - Polisi memastikan bahwa identitas Lucinta Luna adalah seorang perempuan di mata hukum. Sebab, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan telah mengirimkan surat putusan tentang permohonan ganti kelamin.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, dalam putusan tersebut, pengadilan menyatakan bahwa Lucinta Luna mengganti jenis kelamni dari laki-laki menjadi perempuan.
"Nama yang lama adalah MF dan menjadi AP," kata Yusri Yunus di Polres Jakarta Barat, Kamis (13/2).
Yusri mengatakan bahwa penyidik Polres Metro Jakarta Barat sudah menerima salinan putusan tersebut pada Rabu (12/2) malam. "Dikeluarkan sejak bulan Desember 2019 yang lalu," sambungnya.
Atas dasar surat keputusan pengadilan itulah Lucinta bisa mengantongi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan keterangan jenis kelamin perempuan.
Terkait paspor Lucinta yang mencantumkan jenis kelamin laki-laki, Yusri mengatakan paspor tersebut adalah paspor lama dan sudah ada paspor baru dengan keterangan jenis kelamin sebagai perempuan.
"Paspor adalah laki-laki, memang betul, karena kemarin yang diserahkan ke kita paspor yang lama. Tapi setelah keluar putusan pengadilan dengan kekuatan hukum yang tetap, dia sudah membuat lagi paspor yang baru dengan jenis kelamin perempuan," ujarnya.
Lucinta saat ini masih menjalani penahanan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya, namun bisa saja yang bersangkutan dibawa ke Polres Jakarta Barat untuk keperluan penyidikan.