Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Luncurkan Buku Candradimuka Pendidikan Vokasi Pertanian, Kementan Ingin Ciptakan Petani Profesional

Minggu, 20 Februari 2022 – 20:04 WIB
Luncurkan Buku Candradimuka Pendidikan Vokasi Pertanian, Kementan Ingin Ciptakan Petani Profesional - JPNN.COM
BPPSDMP Kementan meluncurkan buku berjudul Polbangtan Membangun Negeri: Candradimuka Pendidikan Vokasi Pertanian sebagai sarana diseminasi kiprah Polbangtan dan PEPI dalam mencetak SDM Pertanian yang professional, mandiri, berdaya saing dan berjiwa wirausaha. Foto: Dok Kementan

Sekolah Pertanain di bawah naungan Kementerian Pertanian, mampu melahirkan pelaku- pelaku usaha yang sukses, khususnya dari kalangan milenial.

Mereka bukan hanya sekadar mengerti praktik mengenai pertanian, tetapi mereka pun menerapkan dalam bisnis usahanya.

Sebut saja, Rayndra Syahdan, alumni Polbangtan YoMa yang sukses mengembangkan ternak domba, bahkan kini dipercaya menjadi Direktur BUMDES Termuda di Magelang.

Selain itu, ada Arifudin Nurrahmatullah yang sukses dengan maggotnya. Bahkan kini membidik pasar ekspor maggot kering.

Sementara, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, dalam kesempatan terpisah menyatakan bahwa transformasi Pendidikan di sektor pertanian belumlah maksimal apabila hanya menyangkut kelembagaan, maka ada empat jurus jitu yang harus ditekankan dalam Pendidikan vokasi yakni pengembangan keterampilan yang menyatukan intelektual sistem dengan manajemen praktis.

Diharapkan buku ini dapat memberikan pemahaman kepada semua pihak, terutama peran penting pendidikan vokasi pertanian dalam melahirkan generasi muda penerus pembangunan pertanian.(dkk/jpnn)

Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPPSDMP) Kementan meluncurkan sebuah buku berjudul Polbangtan Membangun Negeri: Candradimuka Pendidikan Vokasi Pertanian di Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (19/2/2022).

Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News