Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Luthfi Kamal: Kami tidak akan Gentar Hadapi Vietnam maupun Thailand

Selasa, 19 Maret 2019 – 19:18 WIB
Luthfi Kamal: Kami tidak akan Gentar Hadapi Vietnam maupun Thailand - JPNN.COM
Luthfi Kamal merupakan penggawa Mitra Kukar. Foto: Donny Aditya/Kaltim Post/jpg

jpnn.com, TENGGARONG - Gelandang muda Mitra Kukar, Luthfi Kamal Baharsyah menjadi salah satu pemain langganan timnas. Prestasinya pun cukup apik selama berseragam timnas.

Pemain asal Jakarta itu menjadi salah satu pemain yang mengantarkan Timnas U-22 juara Piala AFF di Kamboja, baru-baru ini.

Kendati demikian, Luthfi enggan berpuas diri. Sebagai pemain muda, dia ingin terus mengasah kemampuan agar bisa lebih berprestasi lagi.

“Menjadi bagian dari timnas adalah impian semua pemain sepak bola, termasuk saya,” ungkap Luthfi.

Selepas mengantarkan timnas menjuarai Piala AFF U-22, Luthfi kembali masuk proyeksi Indra Sjafri di kualifikasi Piala Asia yang akan dihelat di Vietnam. Dia menjadi salah satu dari 24 pemain yang secara resmi sudah diumumkan, Senin (18/3).

“Alhamdulillah, saya masih dipercaya bermain untuk timnas. Semoga ke depan bisa kembali memberikan prestasi terbaik untuk negeri ini,” imbuhnya.

Kendati demikian, Luthfi tak menampik tugasnya tidak akan mudah. Sebab, Timnas Indonesia tergabung di grup neraka bersama Vietnam, Thailand, dan Brunei Darusalam.

Dari tiga tim tersebut, hanya Brunei yang tergolong lawan mudah. Sementara dua lawan lainnya, merupakan tim yang kerap mempersulit timnas di semua ajang.

Gelandang muda Mitra Kukar, Luthfi Kamal Baharsyah menjadi salah satu pemain langganan timnas. Prestasinya pun cukup apik selama berseragam timnas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News