MA Berhentikan Tujuh Hakim Indisipliner
Kamis, 23 Oktober 2008 – 15:11 WIB
MG, hakim Pengadilan Tinggi Jayapura melanggar Pasal 16 ayat (1), Pasal 19 ayat (1) huruf a, dan Pasal 21 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2004 tentang Peradilan Umum. Hukuman disiplin berat berupa pengunduran diri sebagai Hakim atas permintaan sendiri sesuai Memorandum Ketua Muda Pengawasan No.KM.Was/39/M.XI/2007 tanggal 20 Nopember dan Surat Ketua Mahkamah Agung RI No.142/KMA/IX/2008 tanggal 24 September 2008.
LT, hakim Pengadilan Tinggi Jayapura melanggar asal 6 ayat (4) huruf b dan c Peraturan Pemerintah No 30 Tahun 1980 Hukuman disiplin berat berupa pengunduran diri sebagai Hakim atas permintaan sendiri Memorandum Ketua Muda Pengawasan No KM Was/39/M.XI/2007, tanggal 20 November 2007.