MANOKWARI: Ancam Bentuk MRP Sendiri
Jumat, 18 Juni 2010 – 09:24 WIB
Dia mengingatkan, jika yang dikendaki bersama adalah hanya ada satu MRP di bumi Papua (Papua dan Papua Barat), maka MRP yang sudah ada harus memperhatikan keinginan dan harapan masyarakat dan pemerintah di Provinsi Papua Barat. "Namun sebaliknya,bila dalam perkembangan nanti,Pemprov Papua Barat merasa disisihkan atau mendapat porsi bagian kecil,sebaiknya kami (Provinsi Papua Barat) membentuk MRP sendiri,” tegasnya lagi.
Mementum pergantian keanggotaan MRP dianggap waktu yang tepat untuk mengakomodir kepentingan Papua Barat. Koordinasi tim khusus yang dibentuk Pemprov Papua dengan Pemprov Papua Barat diharapkan bisa berjalan dengan baik dalam rangka pemilihan anggota MRP periode 2010-2015. Sehingga diharapkan anggota MRP periode 2010-2015 yang terpilih nanti dapat mengakomodir semua golongan di Papua dan Papua Barat.