Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Maroko Investasi USD 800 Juta untuk Perkebunan

Senin, 09 April 2018 – 21:42 WIB
Maroko Investasi USD 800 Juta untuk Perkebunan - JPNN.COM
GDTC Grup melakukan kerja sama dengan pemerintah Indonesia untuk mengembangkan lahan tebu dan sapi potong. Ist for JPNN.com

Meskipun NTT dikenal sebagai daerah kering daerah tersebut dapat memberikan iklim yang baik bagi produktivitas perkebunannya. Sifat tanah pada perkebunannya bersifat poros atau menyerap langsung air.

“Cuacanya menunjang dan tanahnya cocok untuk tebu. Persoalan air tidak masalah karena tanahnya bersifat poros yang langsung menyerap air. Jadi di bawahnya tersedia air sebenarnya,” kata dia.

Pemerintah, lanjutnya, mendorong investasi perkebunan tebu dengan penyedian lahan produksi seluas satu juta hektare untuk lokasi di luar Jawa. Dia menyetujui hal tersebut karena memang tidak mungkin lagi membangun perkebunan tebu di Jawa.

Selain perkebunan tebu, GDTC Majestic Agro Industri juga akan membangun peternakan sapi potong di areal yang sama. “Ini akan berjalan paralel. Peternakan sapi dan perkebunan tebu akan berjalan bersama-sama,” kata dia. (tan/jpnn)

Maroko memberi investasi USD 800 Juta untuk sektor peternakan dan perkebunan Indonesia.

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close