Masa Berlaku Habis, Penyidik Polri di KPK Disebut Ilegal
Kamis, 27 September 2012 – 07:25 WIB
JAKARTA--Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Nanan Soekarna mengatakan penyidik Polri yang bertugas di Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) bisa disebut ilegal jika telah habis masa berlakunya dan tidak segera kembali ke institusi Polri. Saat ini baru 14 penyidik yang telah melaporkan diri ke Mabes Polri, dari jumlah 20 penyidik yang akan dirotasi Mabes. " Di sana (penyidik KPK) tidak punya kewenangan, karena tidak punya sisa tugas. Ilegal dong. Enam penyidik yang belum kembali, polisi tidak pernah memaksa, tidak pernah mempengaruhi. Dia datang, "pak saya ingin kembali", Silakan. Enggak masalah, Tidak kembali, ya habis masa berlakunya, mau ke mana," ungkap Nanan di Jakarta, Rabu (26/9).
Ia pun kembali menegaskan bahwa Mabes Polri tidak melakukan penarikan pada penyidiknya di KPK melainkan melakukan rotasi. Polri, ulangnya, akan memberikan ganti penyidik terbaik untuk membantu KPK.
"Saya ulangi. Tolong media jangan bilang, polisi narik, Kapan sih polisi narik? Kapan polisi narik? Polisi niatnya menggantikan, mengempowering, mereka yang habis masa tugasnya di KPK. Untuk karir, untuk sekolah. Sehingga dicarikan yang terbaik. Sedang kita seleksi siapa yang terbaik untuk membesarkan KPK. Bukan menarik. Ayo kapan kita menarik?enggak ada," tegasnya.
JAKARTA--Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Nanan Soekarna mengatakan penyidik Polri yang bertugas di Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) bisa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
Senin, 18 November 2024 – 00:29 WIB - Humaniora
Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
Minggu, 17 November 2024 – 22:51 WIB - Humaniora
Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 22:18 WIB - Nasional
Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa
Minggu, 17 November 2024 – 21:32 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
Minggu, 17 November 2024 – 19:07 WIB - Pilkada
Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
Minggu, 17 November 2024 – 20:06 WIB - Humaniora
Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 22:18 WIB - Politik
Soal Hasil Survei SMRC, Jokowi Berkomentar Begini
Minggu, 17 November 2024 – 21:10 WIB - Pilkada
Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
Minggu, 17 November 2024 – 20:04 WIB