Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mbak Eni asal Kediri Pidato di PBB, Tepuk Tangan Bergema

Sabtu, 24 September 2016 – 00:53 WIB
Mbak Eni asal Kediri Pidato di PBB, Tepuk Tangan Bergema - JPNN.COM
MANTAP: Eni Lestari, TKI asal Kediri yang kini menjadi PRT di Hongkong. Foto: Firzan Syahroni/Jawa Pos

Yang terjadi, dia justru merasa disekap di tempat penampungan. Komunikasi dengan pihak luar, termasuk keluarganya, sangat dibatasi.

“Kami saat itu benar-benar pasrah, tidak berdaya, seperti dicuci otak. Hanya menerima perlakuan tidak manusiawi dari PJTKI,” kata sulung tiga bersaudara itu. 

Derita hidup Eni berlanjut. Paspor yang akan dipakainya untuk bekerja ditahan agen penyalur tenaga kerja. 

Bahkan, ketika Eni minta izin untuk pulang, agen malah memintanya membayar uang tebusan Rp 2 juta. 

“Saat itu uang segitu sangat besar. Saya tidak mampu membayarnya,” katanya. 

Setelah lima bulan tidur beralas kasur gulung tipis di tempat penampungan, Eni akhirnya diberangkatkan ke Hongkong. 

Di sana, kehidupannya tidak terus membaik. Sebab, majikan Eni memperlakukannya dengan buruk. Gajinya sering dipotong. 

“Saya hanya dibayar 50 persen dari upah seharusnya,” katanya. 

ENI Lestari, warga Kediri yang bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Hongkong, menggemakan nama Indonesia di gedung PBB New York. Berikut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News