MDHW Bakal Gelar Istigasah dan Zikir di Istana Negara
jpnn.com, JAKARTA - Majelis Dzikir Hubbul Wathon (MDHW) akan menggelar istigasah dan zikir untuk kali pertama setelah di-launching pada 13 Juli lalu.
Tidak tanggung-tanggung, MDHW diberi kesempatan menggelar istigasah dan zikir di Istana Negara, Jakarta, 1 Agustus mendatang.
Kabarnya, hal itu merupakan permintaan langsung Presiden Joko Widodo.
Jokowi, sapaan karib Joko Widodo disebut-sebut ingin memperingati HUT ke-72 Indonesia dengan berzikir.
Karena itu, istigasah dan zikir di Istana Negara nanti diberi tajuk Dzikir Kebangsaan.
Sekadar diketahui, keinginan Jokowi sudah disampaikan saat mendeklarasikan Majelis Dzikir Hubbul Wathon di Hotel Borobudur pada 13 Juli lalu.
Dia berharap alim ulama mendoakan Indonesia agar terhindar dari perpecahan.
Sekretaris Jenderal Presidium Nasional MDHW Hery Haryanto Azumi mengungkapkan, banyak cara untuk menjaga bangsa dan negara. Di antaranya dengan zikir.