Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Media Komersil Dianggap Batasi Kebebasan ABC

Kamis, 12 Juli 2018 – 10:00 WIB
Media Komersil Dianggap Batasi Kebebasan ABC - JPNN.COM

Dia juga mengatakan bahwa kepemilikan media di Australia sekarang semakin mengerucut ke semakin sedikit kelompok.

"Tiga operator televisi berbayar kami telah menjadi satu, yang dimiliki oleh pihak Australia dari News Corporation di New York. Channel 10 sekarang menjadi milik AS juga," katanya.

"Untuk televisi dan radio, sekitar 70 persen dari pasar sekarang hanya dimiliki oleh empat organisasi. Dan untuk media cetak, 90 persen dimiliki oleh tiga organisasi.”

"Mereka yang berusaha melumpuhkan atau bahkan menghapuskan ABC akan jelas mempercepat konsolidasi itu, yang mengarah ke homogenitas suara lebih jauh.”

"Itu mungkin berarti bahwa anak-anak kita segera melihat cerita dan perspektif Amerika saja untuk membentuk moral, budaya, dan perilaku mereka sebagai orang dewasa."

Milne, yang sekarang menjadi anggota direksi di enam dewan dan chairman dari tiga lembaga dan pernah menjadi direktur pengelolaan Telstra dan CEO Microsoft Network.

Media Komersil Dianggap Batasi Kebebasan ABC Photo: (Kiri-Kanan) Chairman ABC, Justin Milne, direktur utama, Michelle Guthrie, anggota dewan Peter Lewis dan anggota dewan Kristin Ferguson. (AAP: Joel Carrett)

Masa depan ABC

Milne menuduh media komersil berusaha "membatasi kebebasan ABC" ketika menyangkut investasi dalam dunia digital.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close