Mendag Resmikan Fasilitas Baru JICT
Rabu, 27 Mei 2009 – 14:18 WIB
Mendag menerangkan, krisis global yang tengah terjadi telah membawa sektor keuangan di negara maju mengalami keruntuhan dan berdampak pada melemahnya pertumbuhan perekonomian dunia.
“Namun Indonesia cukup beruntung karena fundamental perekonomian yang lebih baik, pertumbuhan ekonomi Indonesia masih tetap positif,” papar Mendag.
Disebutkan, menurut data BPS menunjukkan, kuartal I 2009, pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 4,4 persen, jauh di atas negara-negara tetangga yang mengalami kontraksi atau pertumbuhan negatif seperti Singapura.