Mendikbud Klaim Suplai Buku Cukup
Sabtu, 20 Juli 2013 – 04:28 WIB
JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menampik kasus kekurangan buku pada sekolah yang melaksanakan kurikulum 2013. Pelaksanaan kurikulum 2013 diklaim berjalan sesuai jadwal serta skenario yang ditetapkan. Mendikbud Mohammad Nuh mengatakan, setiap ada laporan kekurangan buku kurikulum 2013 harus dicek dengan teliti lagi. "Apakah benar-benar buku yang kita salurkan untuk sekolah sasaran itu kurang," ujarnya ketika ditemui di kantornya kemarin.
Nuh mengatakan, memang ada laporan bahwa jumlah buku yang didrop Kemendikbud kalah jauh dibandingkan dengan jumlah siswa yang ada. Misalnya untuk siswa kelas 1 SD sasaran kurikulum, jumlah siswa bisa berlipat-lipat dari jumlah buku kurikulum baru 2013 yang disuplai Kemendikbud.
Menteri asal Surabaya itu mengatakan, kasus itu bisa terjadi untuk sekolah-sekolah yang memiliki banyak rombongan belajar (rombel). Nuh menuturkan bahwa meskipun dalam satu sekolah, tidak semua rombel menerapkan kurikulum 2013. "Jadi misalnya ada lima rombel untuk kelas 1 SD saja, itu belum tentu kelima-limanya menjalankan kurikulum baru. Jadi buku yang kita salurkan ya bukan untuk kelima rombel," urai Nuh.
JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menampik kasus kekurangan buku pada sekolah yang melaksanakan kurikulum 2013. Pelaksanaan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
Jumat, 15 November 2024 – 13:20 WIB - Pendidikan
Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
Jumat, 15 November 2024 – 07:53 WIB - Pendidikan
Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
Kamis, 14 November 2024 – 19:25 WIB - Pendidikan
Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
Kamis, 14 November 2024 – 11:18 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
Sabtu, 16 November 2024 – 02:02 WIB - Kriminal
Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
Sabtu, 16 November 2024 – 01:41 WIB - Hukum
KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
Jumat, 15 November 2024 – 23:10 WIB - Jatim Terkini
Arus Pendek, Gerai The Body Shop di Galaxy Mall Kebakaran
Jumat, 15 November 2024 – 20:10 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia Kalah Tebal, Silakan Disimak Kalimat Shin Tae-yong
Sabtu, 16 November 2024 – 04:19 WIB