Menggandeng BPJS, Bea Cukai Ngurah Rai Menanggung Iuran Kesehatan Anak Terdampak Pandemi
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Denpasar Muhammad Ali mengatakan program yang dilaksanakan bersama Bea Cukai Ngurah Rai kali ini merupakan bagian dari program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat bersama dengan partisipasi masyarakat.
“Program ini merupakan suatu gerakan gotong royong melalui partisipasi masyarakat, badan usaha dan badan hukum lainnya untuk memberikan proteksi finansial dengan mendaftarkan dan membayarkan iuran masyarakat. Bertepatan dengan moment HUT BPJS Kesehatan ke-53, kami ucapkan terima kasih kepada para donatur, yang telah mendonasikan sekaligus ikut serta menyukseskan program JKN-KIS ini melalui partisipasi gotong royong Program Donasi,” ungkap Ali. (*/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: