Mengharukan, Kemensos Pertemukan DH dengan Keluarga yang Berpisah Selama 12 Tahun
DH dinilai mampu mengikuti kegiatan di balai, seperti terapi fisik, terapi psikososial, terapi mental spiritual, terapi vokasional tanaman hias dan perikanan.
“Pekerja sosial selalu melakukan evaluasi perkembangan DH, serta terus berupaya menelusuri keberadaan keluarganya,” kata Cup Santo.
Dari hasil penelusuran tersebut, DH masih memiliki keluarga. Selanjutnya pekerja sosial dapat menemukan keberadaan dan menjalin komunikasi dengan keluarga DH.
DH akhirnya diketahui memiliki adik kandung yang bernama Dina Mariana.
“Adik kandung dan ibu kandung DH sangat mengharapkan Balai Phala Martha dapat mengantarkan kepulangan DH ke rumah,” kata Babinsa Padang Bolak Julu.
Hasil evaluasi yang dilakukan terhadap DH, ia sudah memiliki keberfungsian sosial yang baik.
Keluarga pun sudah ditemukan dan siap untuk menerima kembali di rumah sehingga DH siap untuk dipulangkan.
Dengan pertimbangan tersebut, Balai Phala Martha melaksanakan reunifikasi dan terminasi layanan asistensi rehabilitasi sosial berbasis residensial kepada penerima manfaat DH.