Mengintip Pink Beach, Surga Bawah Laut di Manggarai Barat
jpnn.com - PERNAH dengar nama Pink Beach? Pantai di kawasan Taman Nasional Komodo, Manggarai Barat, Flores, NTT ini sudah terkenal karena warna pasirnya yang berwarna kemerahan. Warga lokal pun menyebutnya dengan.....Pantai Merah.
Labuan Bajo, Natalia Laurens
Pink Beach terkenal karena keindahan alam pantainya, air lautnya yang bersih dan jernih serta surga bawah laut yang menakjubkan.
Akhir Agustus lalu, JPNN.com berkesempatan mengunjungi Pink Beach, satu dari 38 pesona laut, di sekitar Labuan Bajo. Bagi Anda, para traveler juga bisa dengan mudah mengunjungi pantai cantik ini.
Untuk sampai ke pulau tempat pantai itu berada, Anda harus melewati Kabupaten Labuan Bajo di ujung Manggarai Barat. Di situ anda bisa membeli tiket masuk kawasan. Untuk traveler domestik cukup membayar Rp 20.000 per tiket, sedangkan wisatawan manca negara harus merogoh kocek Rp 150.000.
Dari pelabuhan Labuan Bajo, Anda bisa menyewa kapal kecil maupun speed boat dengan harga bervariasi. Paling murah harganya Rp 2,5 juta hingga yang mahal Rp 5 juta per hari, bahkan lebih. Tetapi harga itu, khusus untuk traveler berkantong sedang dan yang berpiknik dalam rombongan.
Untuk traveler berkantong tebal, ada kapal fasilitas mewah untuk keliling Taman Nasional Komodo dengan harga sewa per hari Rp 30 juta-Rp 60 juta. Wuiihh, mahal memang. Tapi fasilitas yang didapat juga sebanding, seperti kafetaria dalam kapal, ruang tidur layaknya hotel berbintang dan geladak kapal yang disulap mewah demi memandang indahnya laut dan gugusan pulau di kawasan itu.