Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mengungkap Rahasia Bull Market Terhebat Sepanjang Sejarah

Kamis, 26 Agustus 2021 – 21:25 WIB
Mengungkap Rahasia Bull Market Terhebat Sepanjang Sejarah - JPNN.COM
Peluncuran buku 'Bull Market Terhebat Sepanjang Sejarah'. Foto: tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - Bull Market ternyata selalu tercipta menjelang berakhirnya krisis hebat di Amerika Serikat, dan dipercaya akan terjadi saat ini menjelang akan berakhirnya pandemi Covid-19.

Keyakinan itu diungkapkan oleh Hary Suwanda, CSA, pelatih Investasi Saham dan Derivatif melalui pendekatan intermarket analysis dalam buku terbarunya mengenai investasi saham “Mengungkap Rahasia Bull Market Terhebat Sepanjang Sejarah” terbitan Elex Media Komputindo.

Bull market merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan situasi dan kondisi perkembangan di pasar saham, di mana nilai atau harga saham mengalami tren naik atau menguat.

Menurut Hary, krisis juga bermakna terbukanya peluang karena krisis kali ini mengakibatkan Bank Sentral di seluruh dunia melakukan penciptaan likuiditas terbesar sepanjang sejarah.

Berlimpahnya likuiditas kali ini juga memicu terjadinya Secular Bull Market, yang disebut sangat memberikan peluang terbaik di pasar modal, terutama pada saat menjelang berakhirnya pandemi.

“Pandemi covid-19 menyebabkan risiko luar biasa, namun juga tercipta peluang yang tidak akan bisa kita temui lagi hingga bertahun-tahun mendatang," kata Hary Suwanda dalam keterangan tertulis, Kamis (26/8).

Menurutnya, menjelang berakhirnya pandemii merupakan peluang terbaik yang belum pernah terjadi untuk dengan terjadinya Secular Bull Market di Bursa Saham Amerika termasuk Bursa Efek Indonesia. "Itu berdasarkan studi intermarket analysis yang saya lakukan,” ucap Hary Suwanda.

Buku itu diluncurkan dan dibahas di Jakarta secara virtual dengan dihadiri Vincentius Sugeng Hardojo Manager Departemen Nonfiksi Penerbit Elex Media Komputindo.

Harry Suwanda mengungkap rahasia bull market terhebat sepanjang sejarah dalam buku terbarunya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News