Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Meninggal Olahraga

Minggu, 19 Juli 2020 – 11:22 WIB
Meninggal Olahraga - JPNN.COM
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Tiga bersaudara ini wartawan semua. Yang dua meninggal karena olahraga.

Tahun lalu si kakak meninggal saat ikut maraton di Surabaya. (Baca juga: Jantung Maraton).

Jumat kemarin, giliran Hadi Mustofa, sang adik. Ia meninggal saat berolahraga naik sepeda.

Baca Juga:

Ups... bukan tiga, tetapi empat. Yang satu lagi bukan wartawan: Helmy Nashor, tetapi juga meninggal ketika baru selesai berolahraga: main tenis.

Helmy adalah anak sulung. Pegawai Perhutani. Meninggal empat tahun lalu.

Dari empat laki-laki itu kini tinggal Dimam Abror yang masih hidup. Abror juga gila olahraga: sepak bola. Pun ketika sudah berumur.

Baca Juga:

Maka Sabtu pagi kemarin saya kirim WA kepadanya: Mas Abror tidak boleh meninggal muda. Untunglah Abror sudah berhenti main bola: dicekal istri dan anak-anaknya.

Abror adalah pemimpin redaksi Jawa Pos di masa mudanya. Khusnun, yang meninggal saat ikut maraton itu, pemimpin redaksi Malang Pos di masa hidupnya.

Maafkan Hadi, saya tidak bisa ke Jakarta, tetapi saya lihat foto-foto pemakaman itu, ada Jonan di sana

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News