Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menjelang Iduladha, Tuan Guru Sahabat Ganjar Sumut Menggelar Pelatihan Menyembelih Hewan Kurban

Kamis, 11 Mei 2023 – 21:37 WIB
Menjelang Iduladha, Tuan Guru Sahabat Ganjar Sumut Menggelar Pelatihan Menyembelih Hewan Kurban - JPNN.COM
Kelompok sukarelawan Tuan Guru Sahabat Ganjar Sumatera Utara menggelar pelatihan menyembelih hewan kurban menjelang Hari Raya Iduladha, Rabu (11/5) sore. Foto: Source for JPNN.com.

Dalam pelaksanaannya, penyembelihan hewan bisa dilakukan laki-laki maupun perempuan yang beragama Islam. Namun, dalam momentum kurban hanya dilakukan oleh laki-laki dengan syarat tertentu.

Ustaz Thohir mengatakan penyembelihan hewan dimulai dengan membaca bismillah sebagai salah satu syarat sahnya menurut sebagian besar mazhab.

Penyembelihan itu pun diharuskan memotong dua urat nadi untuk memastikan hewan tewas dalam waktu singkat.

Karena itu, Ustadz Thohir menyarankan pisau yang digunakan sangat tajam sehingga tidak menyiksa hewan yang akan disembelih.

Lebih lanjut, dia menjelaskan waktu penyembelihan hewan kurban dilakukan setelah Salat Iduladha. Apabila diperlukan, bisa pada malam hari, tetapi kalau tidak ada kebutuhan mendesak hukumnya makruh. (boy/jpnn)

Tuan Guru Sahabat Ganjar Sumatera Utara menggelar pelatihan menyembelih hewan kurban menjelang Hari Raya Iduladha.

Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close