Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menkes Budi Beri Klarifikasi tentang Nilai E untuk DKI Jakarta

Jumat, 28 Mei 2021 – 14:48 WIB
Menkes Budi Beri Klarifikasi tentang Nilai E untuk DKI Jakarta - JPNN.COM
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat rapat kerja dengan Komisi IX DPR, Jakarta, Senin (15/3). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengklarifikasi pernyataan tentang kategorisasi situasi Covid-19 di tiap daerah.

"Indikator risiko ini, saya tegaskan, bukan merupakan penilaian kinerja dari daerah, baik provinsi, kabupaten, atau kota," kata Budi dalam konferensi pers virtual, Jumat (28/5).

Menurut Budi, indikator risiko yang dimaksud didasari oleh pedoman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) terbaru yang digunakan untuk analisa internal di Kemenkes.

"Untuk melihat persiapan kami (menghadapi) lonjakan kasus pascalibur Lebaran kemarin," lanjut pria yang akrab disapa dengan inisial BGS itu.

Pada kesempatan itu, Menkes Budi juga meluruskan pernyataan Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono yang menyoroti bed rate occupation (BOR) di DKI Jakarta.

"DKI adalah daerah yang testingnya paling tinggi," ujar mantan wakil menteri BUMN itu.

Untuk diketahui, Dante menyebut DKI Jakarta berada dalam kategori E.

"Masih banyak daerah yang dalam kondisi terkendali, kecuali di Jakarta kapasitasnya E karena di DKI bed occupation rate-nya sudah mulai meningkat dan tracing-nya tidak terlalu baik," kata Dante dalam rapat bersama Komisi IX DPR RI, Kamis (27/5). (mcr9/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Menkes Budi Gunadi Sadikin mengklarifikasi pernyataan tentang kategorisasi situasi Covid-19 tiap daerah.

Redaktur & Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News