Menkes Targetkan 65 Juta Remaja Paham Kondom
Cuma 35 Persen yang Gunakan PengamanRabu, 05 Desember 2012 – 17:33 WIB
JAKARTA-- Angka remaja yang terinfeksi HIV/AIDS akibat seks bebas semakin meningkat. Kementerian Kesehatan pun akan meningkatkan sosialisasi pemanfaatan dan pengunaan kondom di kalangan remaja. Menkes Nafsiah Mboi menargetkan 65 juta remaja Indonesia paham kegunaan kondom. "HIV tiap tahun semakin meningkat terus. Sebagian besar berusia antara 20-29 tahun. Ini berarti, dia terinfeksi 5 tahun sebelumnya. Berarti dia terinfeksi saat remaja," ungkap Nafsiah dalam acara National Condom Week 2012 di Balai Kartini, Jakarta, Rabu (5/12).
Terjadinya fenomena ini, pemerintah akan terus meningkatkan pengetahuan mengenai perilaku seks beresiko dengan mencakup 65 juta generasi muda Indonesia yang berusia 15-24 tahun. "Ini mesti dicapai agar mereka berpengetahuan lengkap soal kesehatan reproduksi. 80 persennya at risk. Ini karena yang menggunakan kondom hanya 35 persen, makanya HIV meningkat. Yang menjalani pengobatan saja hanya 65 persen," sebutnya.
Nafsiah menjelaskan, dari data yang ada saat ini, sebagian besar penderita HIV / AIDS di Indonesia adalah berusian di bawah 40 tahun. Sedangkan anak-anak yang berusia di bawah 14 tahun terinfeksi HIV/AIDS disebabkan karena tertular dari ibunya.
JAKARTA-- Angka remaja yang terinfeksi HIV/AIDS akibat seks bebas semakin meningkat. Kementerian Kesehatan pun akan meningkatkan sosialisasi pemanfaatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Hukum
Alexander Marwata Sebut OTT Tidak Bisa Dihilangkan
Rabu, 20 November 2024 – 16:30 WIB - Kesehatan
KTKI Perjuangan Tuntut Keppres KKI Dibatalkan demi Masa Depan Profesi
Rabu, 20 November 2024 – 16:17 WIB - Hukum
KPK Pastikan Anwar Sadad Takkan Lolos dari Proses Hukum
Rabu, 20 November 2024 – 15:40 WIB - Hukum
Usut Kasus Mafia Hukum, KPK Panggil Youla Lariwa
Rabu, 20 November 2024 – 15:16 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
Rabu, 20 November 2024 – 12:29 WIB - Pilkada
Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno
Rabu, 20 November 2024 – 12:56 WIB - Humaniora
Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
Rabu, 20 November 2024 – 12:57 WIB - Olahraga
Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
Rabu, 20 November 2024 – 15:00 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB