Menkumham Bantah Biro Interogasi AS di Lapas
Kamis, 16 Februari 2012 – 13:34 WIB
JAKARTA--Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Amir Syamsudin membantah adanya kantor Biro Interograsi Amerika Serikat (AS) di sejumlah Lembaga Pemasyarakatan (LP) di Indonesia. "Itu tidak pernah ada, saya pastikan," kata Amir menjawab wartawan, Kamis (16/2), di Jakarta. Dia juga membantah Kemenkumham melakukan kerjasama dengan agen AS di Indonesia. "Soal kerjasama dengan Agency AS? Tanya kepada Neta (S. Pane, Ketua Presidium Indonesia Police Watch), tidak ada," bantah Amir. Seperti diberitakan sebelumnya, IPW mengecam Kemenkumham karena membiarkan Pemerintah AS membangun kantor Biro Interogasi di sejumlah LP.
Akibatnya, Pemerintah AS dan FBI leluasa memeriksa narapidana, terutama yang tersangkut kasus terorisme."Pembiaran ini, kompensasinya Kemenkuham dapat bantuan Rp1 Triliun per tahun. Pemerintah AS dan FBI bisa dengan bebas memeriksa para narapidana Indonesia di sejumlah LP, terutama napi teroris," kata Ketua Presidium IPW Neta S Pane di Jakarta, Selasa (14/2).
Dijelaskan, Biro Interogasi AS ini seluas 4 x 7 meter. Di dalamnya terdapat ruang kaca pengontrol, lampu sorot pemeriksaan, alat rekam, alat sadap dan lain-lain.
Menurutnya, dalam melakukan interogasi terhadap napi, orang-orang Amrika itu akan didampingi ptugas Dirjen Lapas.
JAKARTA--Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Amir Syamsudin membantah adanya kantor Biro Interograsi Amerika Serikat (AS) di sejumlah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Senator Filep Wamafma Apresiasi Pemerintah untuk Prioritaskan Sektor Pendidikan
Sabtu, 30 November 2024 – 11:55 WIB - Sosial
Trending di Medsos, #SetaraBerkarya Picu Gelombang Dukungan untuk Penyandang Disabilitas
Sabtu, 30 November 2024 – 11:18 WIB - Humaniora
ITS & BKD Jatim Berkolaborasi, Siapkan AI untuk Tes CPNS
Sabtu, 30 November 2024 – 10:11 WIB - Humaniora
Menteri Wihaji: Data Kekuatan Besar untuk Jalankan Program Kemendukbangga
Sabtu, 30 November 2024 – 09:59 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Heboh Gaji Guru PNS & PPPK Naik, Padahal Hanya Gopek untuk Honorer Serdik
Sabtu, 30 November 2024 – 06:57 WIB - Politik
Sherly Tjoanda Bikin Sejarah di Maluku Utara
Sabtu, 30 November 2024 – 09:33 WIB - Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 30 November 2024 Naik Lagi, Berikut Daftarnya
Sabtu, 30 November 2024 – 09:15 WIB - Jogja Terkini
Catat! Jadwal KRL Jogja-Solo, Sabtu 30 November 2024
Sabtu, 30 November 2024 – 08:12 WIB - Daerah
Terima SK, 430 CPNS & PPPK Harus Disiplin Masuk Kerja, tidak Boleh Malas
Sabtu, 30 November 2024 – 07:01 WIB