Menpora Didesak Temukan Solusi Konflik Internal KNPI
Selasa, 05 Juli 2011 – 15:30 WIB
Sebelumnya, Senin (4/7) kemarin KNPI kubu Ahmad Doli Kurnia mendatangi pimpinan Komisi X DPR dan Badan Kehormatan (BK) DPR. Tujuannya, untuk mengadukan persoalan internal di KNPI, sekaligus mengadukan Azis Syamsuddin.
KNPI kubu Ahmad Doli mengadukan Azis Syamsuddin ke BK DPR karena Wakil Ketua Komisi III DPR itu diduga melanggar kode etik sebagai pejabat negara. Menurut kubu Doli, Azis diduga menggunakan pengaruhnya sebagai pimpinan Komisi Hukum DPR untuk mengganggu kepengurusan KNPI hasil Kongres Ancol yang dikuatkan putusan pengadilan.
Namun Wakil Ketua BK, Nudirman Munir, menyatakan bahwa pihaknya tidak mau mencampuri urusan internal KNPI. "Urusan itu tak ada dugaan pelanggaran etik. Hanya urusan internal KNPI. Itu urusan masing-masing soal siapa yang diakui pemerintah," ujar Nudirman.