Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mentan Galakkan Bangun 30.000 Embung di Indonesia

Rabu, 08 Maret 2017 – 15:17 WIB
Mentan Galakkan Bangun 30.000 Embung di Indonesia - JPNN.COM
Menteri Pertanian Amran Sulaiman saat memberi kata sambutan dalam kunjungannya di Kabupaten Bojonegoro. Foto: Fandi/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman melanjutkan kunjungan Panen Raya dan Serap Gabah Petani di sejumlah Kota dan Kabupaten di Jawa Timur.

Di hari kedua kunjungan, Mentan berkunjung ke Kabupaten Bojonegoro. Mentan masih menemukan laporan bahwa masih ada harga gabah di bawah HPP (Harga Penetapan Pemerintah) di daerah tersebut.

"Kami tidak ingin mendengar harga gabah di bawah Rp 3.700 per kg. Babinsa dan Bulog harus segera atasi karena kesejahteraan petani yang paling utama," kata Amran saat melakukan kunjungan kerja di Desa Samberan, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Rabu (8/3).

Meski demikian, Amran mengapresiasi kinerja Bupati Suyoto yang membangun 1.000 embung di Bojonegoro.

Program penampungan air hujan yang digunakan pada saat musim kemarau untuk tujuan irigasi dan air bersih tersebut akan digalakkan dalam skala nasional melalui pembangunan 30 ribu embung di seluruh Indonesia.

"Embung ini penting dalam mendukung pertanian. Saya salut dengan Bupati Bojonegoro, Bapak Suyoto yang telah membangun seribu embung sehingga produktivitas petani meningkat," kata Amran.

Dalam kunjungan itu, dia kembali menegaskan bahwa fokus pemerintah saat meningkatkan ketahanan pangan. Kementan merancang pada tahun 2045 nanti Indonesia diharapkan menjadi lumbung pangan dunia.

"Kami rancang 2045, Indonesia menjadi lumbung pangan dunia," tutup Amran. (mg5/JPNN)

 Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman melanjutkan kunjungan Panen Raya dan Serap Gabah Petani di sejumlah Kota dan Kabupaten di Jawa Timur.

Redaktur & Reporter : Fandi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close