Menteri dari PKS Siap Sosialisasikan Kenaikan Harga BBM
Jumat, 07 Juni 2013 – 20:59 WIB

JAKARTA--Menteri-menteri dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tetap siap menjalankan sosialisasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Alasannya, PKS belum secara resmi menolak kebijakan tersebut. Hal itu diungkapkan oleh Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (7/6).
"PKS kalau menteri-menteri kan tetap sosialisasikan BBM. Kalau di DPR kan masih jalan terus," ujar Salim Segaf.
Adapun menteri dari PKS selain Salim, adalah Menkominfo Tifatul Sembiring dan Menteri Pertanian Suswono. Menurut Salim, seruan sejumlah kader PKS itu tidak mewakili keseluruhan suara partai.